Pelatihan Penyusunan Instrumen Asesmen Bagi Guru di SMAN 2 Indralaya Utara
LPPKM UPGRIP
Ogan Ilir, Pelaksanaan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang kali ini dilaksanakan oleh Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Fisika yang mana bertempat di SMA Negeri 2 Indralaya Utara yang dilaksanakan pada tanggal 27 Januari 2022. Mengambil tema Pengabdian kali ini adalah Penyusunan Instrumen Asesmen Bagi Guru. Dimana yang menjadi sasaran kegiatan ini adalah Guru SMA Negeri 2 Indralaya Utara.Kegiatan PKM ini dilaksanakan oleh Dosen Prodi Pendidikan Fisika yang terdiri dari Patricia H.M. Lubis, Ph.D., Dr. Lukman Hakim, S.Si., M.Pd., Dr. Rita Sulistyowati, M.Si, Dr. Sulistiawati, M.Si, Lefudin, S.Pd, M.Pd,
Kegiatan PKM Ini dilaksanakan dengan tujuan diharapkan guru dapat menyusun instrumen butir soal dengan benar, guru dapat merancang instrumen penilaian pada ranah kognitif, afektif dan psikomotor, guru dapat melakukan proses assesmen dengan tepat. sehingga manfaat yang didapat dari kegiatan PKM ini antaranya menambah wawasan guru untuk dapat menyusun instrumen butir soal, instrumen penilaian pada ranah kognitif, afektif dan psikomotor dengan benar, meningkatkan mutu sekolah melalui kegiatan belajar mengajar yang semakin meningkat kualitasnya.