Gelar Seminar Hasil Penelitian Dana Internal Universitas PGRI Palembang

Sebagai salah satu Perguruan Tinggi bergengsi di Palembang, Universitas PGRI Palembang berkomitmen dalam peran Tri Dharma Perguruan Tinggi.

dengan melibatkan dosen sebagai peserta dan pembahas hasil penelitian yang telah di selesaikan. Hal ini guna meningkatkan kualitas mutu penelitian serta publikasi ilmiahnya.

Acara tersebut di buka langsung oleh Rektor Universitas PGRI Palembang Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M., M.Si., CIQaR di Gedung Business and Science Center (BSC) Ruang 402, 406, Kamis (14/12/2023)

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPKM) Assoc. Prof. Dr. Rohana, M.Pd., CIQnR dalam laporannya mengatakan kegiatan seminar hasil ini merupakan kegiatan rutin yang telah dilaksanakan. Kegiatan Seminar Hasil tidak hanya memaparkan hasil-hasil penelitian, tapi juga diisi dengan paparan materi oleh narasumber

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPKM) Assoc. Prof. Dr. Rohana, M.Pd., CIQnR dalam laporannya mengatakan kegiatan seminar hasil ini merupakan kegiatan rutin yang telah dilaksanakan. Kegiatan Seminar Hasil tidak hanya memaparkan hasil-hasil penelitian, tapi juga diisi dengan paparan materi oleh narasumber.

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Rektor II Assoc. Prof. Dr. Yasir Arafat, S.E., M.M., CIQaR., Wakil Rektor III Assoc. Prof, Drs. Sukardi, M.Pd., Kepala LPPKM Assoc. Prof. Dr. Rohana, M.Pd., CIQnR., para Dekan dan Direktur Pascasarjana, para dosen dilingkungan Universitas PGRI Palembang, serta tamu undangan lainnya

Pemakalah seminar hasil penelitian terdiri dari dosen-dosen penerima dana penelitian dana internal Universitas PGRI Palembang Tahun 2023 yang berjumlah 51 tim peneliti yang masing-masing diwakili oleh ketua atau anggota peneliti. 51 judul penelitian ini dibagi kedalam 3 skema yaitu; 5 judul skema Penelitian Dosen Muda (PDM), 38 judul skema Penelitian Dosen Madya (PDMy)dan 8 judul skema Penelitian Berbasis Mutu (PBM)

Seminar Hasil Penelitian berguna untuk mengetahui hasil penelitian yang telah dilakukan oleh masing-masing dosen yang mendapatkan dana penelitian dari Universitas PGRI Palembang tahun 2023..

“Sehingga dapat mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan hingga pelaporan penelitian serta mengetahui jumlah publikasi ilmiah yang dapat dihasilkan dari kegiatan penelitian. Selain itu juga dapat mengetahui pencapaian hasil dari setiap penelitian dosen, terutama kemungkinannya untuk mendapatkan HAKI, Paten Sederhana dan lain-lain,” ujarnya.

Sementara itu, Rektor Universitas PGRI Palembang Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M., M.Si., CIQaR. dalam sambutannya menyampaikan, seminar hasil ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari hasil penelitian yang sudah dilakukan oleh dosen

Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya dosen yang berhasil memenangkan berbagai kompetisi hibah internal dan eksternal. Melalui kegiatan ini pihaknya berharap, para dosen yang belum berkesempatan mengikuti kompetisi hibah eksternal, dapat diberikan wadah kompetisi penelitian dalam Hibah Internal di lingkungan Universitas PGRI Palembang.

“Dan berharap kegiatan seminar hasil yang diadakan ini akan memotivasi dan menumbuhkan spirit penelitian bagi dosen di lingkungan Universitas PGRI Palembang. “Semoga melalui seminar hasil penelitian ini, dapat memotivasi para dosen untuk melakukan penelitian dan meningkatkan kinerja institusi, khususnya luaran penelitian,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *